Tips Memilih Cincin Berlian di Toko Online Untuk Kado Orang Tercinta

Kado seringkali digunakan untuk membahagiakan orang terdekat kita termasuk orang yang kita cintai, seperti saudara, orang tua, pasangan hidup hingga sibuah hati, namun jika untuk orang paling khusus seperti kepada pasangan hidup atau istri, memilih Cincin Berlian untuk kado kejutan mungkin akan menjadi hal yang paling membahagiakan untuk mereka, namun semakin berkembangnya teknologi, Anda tidak harus mendatangi langsung toko berlian yang ingin dituju, Anda cukup membuka smartphone dan melakukan transaksi di situ secara diam-diam tanpa diketahui oleh istri Anda.

Namun ketika melakukan transaksi Online, atau yang biasa di sebut belanja Online untuk mendapatkan kado cincin yang ingin Anda berikan pada orang tercinta, ada beberapa hal yang dapat dilakukan agar kado cincin yang Anda harapkan datang dan sesuai dengan apa yang diharapkan, karena Anda tidak mungkin merusak kebahagian yang diciptakan dengan barang yang tidak sesuai ekspektasi, untuk itu Anda dapat mengikuti beberapa tips yang kami ulas dalam artikel ini, tidak usah berlama-lama yuk disimak ulasannya berikut ini:

Memilih Toko Terpercaya

Karena Anda akan membeli cincin emas dengan cara online, hal pertama yang harus Anda lakukan adalah dengan memilih toko yang akan menjadi tempat Anda membeli cincin Anda, pastikan toko Online yang dikunjungi adalah toko online terpercaya seperti Mondial. Hal ini dapat Anda lihat dari beberapa hal, seperti melihat rekomendasi teman atau tetangga sekitar Anda,

Setelah mendapatkan rekomendasi beberapa toko perhiasan dari warga terdekat untuk toko Cincin Berlian, selanjutnya pilih salah satu toko online dan lakukan penelusuran untuk memastikan koto tersebut terpercaya dan berkualitas, dengan melihat beberapa rating yang diberikan oleh orang yang membelinya sebelum Anda, baik rating terdahulu dan pelanggan yang sekarang, pastikan rating yang diberikan adalah  semuanya puas.

Semakin tinggi rating puas pada toko berlian Online, maka toko tersebut dapat diyakini semakin berkualitas dan terpercaya, dan oleh sebab itu juga, Anda dapat melakukan pembelian dengan aman.

Memastikan Model dan Warna Cincin Sesuai

Pastikan model dan warna cincin yang dipilih dapat sesuai dengan gambar produk dan deskripsi yang diberikan, hal ini dapat Anda pastikan dengan cara melihat ulasan yang diberikan konsumen sebelum Anda, Anda bisa melihatnya dari ulasan konsumen terdahulunya hingga konsumen terbarunya, pastikan semuanya puas dan suka dengan yang mereka beli di toko tersebut.

Memastikan Keasliannya Dengan Sertifikat Resmi

Selanjutnya pastikan toko berlian online menyediakan sertifikat asli dan resmi dari lembaga terpercaya, seperti GIA dan EGL, yang mana lembaga tersebut merupakan lembaga sertifikat berlian terpercaya dan paling populer di Indonesia, yaitu GIA merupakan lembaga dari Amerika singkatan dari Gemological Institute of America sedangkan lembaga EGL dari lembaga Eropa yang merupakan singkatan dari European Gemological Laboratory dimana dari kedua lembaga tersebut sama-sama meneliti dan memastikan keaslian suatu berlian dengan menerbitkan sertifikat resmi khusus untuk sebuah berlian.

Pilih Ukuran Pas

Terakhir adalah memastikan cincin yang dipilih sudah sesuai dengan ukuran jari orang tercinta Anda sebagai penerima kado yang akan diberikan, hal ini dapat Anda lakukan dengan cara mengukur cincin kesukaannya yang selalu dipakai dengan cara diam-diam agar tidak diketahui dan nantinya kado yang datang akan menjadi kejutan.

Nah itu dia 3 tips memilih dan membeli Cincin Berlian dengan cara Online, semoga tips ini bermanfaat. Terimakasih.

Komentar