Rekomendasi Model Gelang Emas Cocok Untuk Wanita Milenial



Sejak zaman dulu, gelang emas dengan berbagai model sudah menjadi perhiasan yang populer dikalangan wanita. Bahkan hingga kini model gelang berbahan dasar emas ini semakin marak dan sangat mudah ditemukan di pasaran. Memang perhiasan ini mampu melengkapi penampilan dan menambah nilai keanggunan para kaum hawa. 


Perhiasan ini juga sangat digandrungi oleh para wanita karena bisa digunakan di berbagai kesempatan, dengan catatan bisa memilihnya dengan tepat tentunya.


Nah, bagi Anda para wanita milenial yang sedang mencari model gelang berbahan emas yang cocok dengan karakter trendy dan kekinian, berikut Kami hadir beberapa rekomendasinya khusus untuk Anda. Jadi, pastikan simak artikel dibawah ini sampai tuntas, ya!


  1. Gelang emas model Charming

Rekomendasi gelang pertama ada gelang model Charming yang memiliki model sempurna bagi Anda yang menyukai desain yang lebih feminin dan artistik.


Untuk semakin menyempurnakan tampilannya, kerap kali gelang ini ditambahkan hiasan berupa simbol atau berbagai motif seperti hati, bunga maupun bentuk-bentuk organik lainnya.


Dengan desain yang unik seperti itu, gelang ini mampu menambah pesona dan keindahan sekaligus membuat siapa saja wanita yang menggunakannya tampil lebih trendy.


  1. Gelang emas model rantai

Gelang emas yang satu ini merupakan model klasik yang sudah ada sejak dulu namun hingga kini tetap menjadi pilihan utama bagi para wanita, termasuk para kaum milenial.


Rantai pada gelang ini memiliki karakter halus dan memiliki lekukan yang indah sehingga mampu memberikan sentuhan yang elegan pada pergelangan tangan penggunanya.


Agar bisa terlihat lebih simple dan elegan, maka sebaiknya pilih rantai dengan desain yang sederhana. Namun jika ingin melahirkan sesuatu yang sedikit lebih mewah, Anda bisa memberikan hiasan tambahan seperti batu berlian berukuran kecil yang bisa membuat gelang semakin berkilau.


  1. Gelang emas Tennis Bracelet

Bagi Anda yang menginginkan gelang yang mampu menggabungkan antara keanggunan, kilauan yang mencolok, serta kesan kekinian maka gelang emas model Tennis Bracelet bisa menjadi pilihan pilihan yang sangat tepat.


Tennis bracelet sendiri merupakan gelang yang terdiri dari barisan berlian yang dipasang di sepanjang gelang emas.


  1. Gelang emas model Bangle

Gelang emas bangle bisa menjadi pilihan terbaik bagi Anda yang ingin melahirkan tampilan yang lebih dramatis. Gelang ini sendiri berbentuk bulat tidak sempurna karena memiliki ujung di kedua sisinya. 


Biasanya gelang ini dikenakan secara tunggal, namun tak jarang juga yang memilih untuk menggunakan gaya ditumpuk bersama gelang lainnya untuk menciptakan penampilan yang lebih unik dan menarik.


  1. Gelang emas model Cuff

Gelang berbahan emas dengan model cuff merupakan pilihan yang tepat bagi Anda yang ingin tampil berani, berbeda dan anti mainstream.


Biasanya gelang ini hadir dengan desain yang lebih tebal dan lebih lebar dibandingkan dengan gelang emas model lainnya.


Gelang Cuff ini bisa memiliki detail yang cukup rumit dan juga biasanya dibalutkan batu berlian untuk menciptakan kesan yang mewah.


Itulah dia beberapa rekomendasi model gelang emas yang cocok bagi Anda para wanita milenial yang ingin tampil trendy, anggun dan berbeda. Ingat, selain memilih model dari gelang dengan tepat, untuk mendapatkan hasil terbaik Anda juga wajib membelinya di toko perhiasan terpercaya.


Untuk urusan ini, Anda bisa mempercayakannya pada The Palace Jeweler yang merupakan salah satu toko penyedia berbagai jenis perhiasan terbaik, terpercaya dan terlengkap di Indonesia. 

Komentar